Saturday, February 5, 2011

Gereja 1500 tahun berlantai Mozaik Indah

KUNO - Arkeolog Amir Ganor berdiri di situs gereja kuno yang ditemukan di Israel. AP PHOTO
HIRBET MADRAS | SURYA Online – Para arkeolog Israel mengabarkan penemuan baru mereka, yaitu sebuah gereja yang berusia 1.500 tahun, Rabu (2/2/2011).
Gereja Bizantium yang terletak di bukit Yudea, barat daya Yerusalem itu, diekskavasi selama dua bulan terakhir dan akan dipamerkan selama sepekan sebelum para arkeolog itu menutupnya lagi dengan tanah untuk melindunginya.
Di gereja kuno itu terdapat lantai mosaik bergambar singa, rubah dan burung merak. Basilika kecil dengan lantai yang didekorasi sangat indah itu aktif digunakan antara abad ke-5 hingga ke-7 Masehi, kata pemimpin penggalian Amir Ganor.
“Lantai itu merupakan mosaik terindah yang pernah ditemukan di Israel beberapa tahun terakhir. Secara penggarapan dan keawetannya sangat unik, kata Ganor.
Para arkeolog mulai menggali situs yang disebut Hirbet Madras itu pada Desember 2010. Beberapa bulan sebelumnya, Badan Penyelamat Barang Antik memergoki bahwa para pencuri barang antik mulai mengubek-ubek situs yang terletak di bukit tak berpenghuni, tak jauh dari masyarakat petani Israel.
Meski survei sebelumnya menduga bahwa bangunan itu sinagoga (tempat ibadah Yahudi), tetapi kemudian diyakini bahwa bangunan itu gereja karena di situ ditemukan batu berukir salib. Bangunan itu dibangun di atas struktur bangunan lain yang usianya sekitar 500 tahun lebih tua, atau masa kekaisaran Romawi. Saat itu para arkeolog yakin gedung itu dihuni warga Yahudi.
Di bawah lapisan batu di bawah struktur bangunan itu ditemukan juga jaringan terowongan yang diduga digunakan oleh para pemberontak Yahudi melawan tentara Romawi pada abad ke-2 Masehi.
Ditemukan juga tangga batu dari lantai gereja menuju sebuah gua pemakaman kecil. Para arkeolog menduga bahwa ruang itu digunakan untuk memakamkan nabi Zacharia.
Ganor mengatakan, gereja itu akan terus ditutup sampai mendapatkan dana untuk membuka situs sebagai obyek wisata.

0 komentar:

Post a Comment

Coment dengan bahasa yang baik dan sopan yah, jangan lupa kirimkan kritik dan saran-nya, terima kasih...

**Salam Blogger**

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | JCpenney Printable Coupons