Tuesday, February 1, 2011

Fengshui 2011, Tahun Kelinci Emas

Detail Berita
Nuansa warna merah mendomonasi ruangan. (Foto: Google)
PADA 3 Februari 2011, kita akan merayakan tahun baru Imlek. Namun, waktu yang sesungguhnya masuk ke tahun Kelinci Logam bukanlah berdasarkan tahun baru Imlek itu, karena dasar perhitungannya adalah berdasarkan penanggalan Chinese Solar Calender yang jatuh pada 4 Februari 2011 pukul 12:28. Artinya, bayi yang lahir pada 4 Februari 2011 pukul 11.00 masih mendapat shio Macan, belum shio Kelinci walaupun telah melewati tahun baru Imlek. Mereka yang lahir setelah tanggal 4 Februari 2011 pukul 12.28 baru disebut shio Kelinci.


Tahun Kelinci ini dalam bahasa akademik ilmu fengsui disebut tahun Xin Mao. Xin merupakan heavenly stem logam ”yin” dan Mao merupakan earth branch kayu ”yin”. Melambangkan hubungan yang clash antara elemen logam dan kayu, tampak tenang di permukaan, tetapi penuh intrik dan gesekan di dalam, tetapi sifatnya lebih lembut dibandingkan tahun 2010 yang terjadi gesekan antara logam ”yang” dan kayu ”yang” yang sifatnya lebih kasar.

Kehadiran elemen logam pada heavenly stem membuat bisnis properti pada tahun Kelinci Emas ini cukup cerah karena logam melambangkan produktivitas dari bisnis properti yang berunsurkan tanah sehingga terlihat bahwa aktivitas pada dunia properti akan cukup besar. Pada tahun Kelinci ini pasti ada kendala yang muncul. Ada hal-hal yang perlu diwaspadai untuk bisa kita antisipasi dan sebaliknya ada potensi yang bisa kita optimalkan. Untuk itu, mari kita lihat kendala dan potensi tersebut.

Menurut fengsui metode flying star, tahun ini mendapat annual star nomor 7 yang melambangkan mulut, pisau, perempuan muda, dan organ pernapasan. Maka, beberapa prediksi yang bisa saya sampaikan, antara lain bahwa tahun ini gosip skandal akan mengalami frekuensi dan kualitas yang lebih tinggi.

Berikut ini hasil analisis berdasarkan ilmu fengsui metode flying star terhadap perkembangan bisnis properti dari masing-masing arah mata angin. Arah mata angin yang Sidhi Wiguna, arsitek fengshui dan staf pengajar di Universitas Tarumanegara sebut bisa dalam arti luas, misalnya bila dikatakan sektor timur kurang baik, maka hal ini dapat berarti pasar properti di Indonesia timur kurang bagus. Juga berarti proyek-proyek yang berada di sisi timur dari suatu kota, atau sisi timur dari kota tersebut, bahkan bisa juga berarti sisi timur rumah itu sendiri perlu diwaspadai karena terdapat qiberbahaya.
Karena hadirnya annual star nomor 7 pada tahun ini, maka pada sektor timur hadir annual star nomor 5 yang melambangkan bencana ditambah dengan hadirnya Grand Duke of Jupiter (Tai Shui) membuat sektor timur perlu diwaspadai dengan penuh perhatian. Karena itu, pergerakan bisnis properti di sektor timur ini cukup
memprihatinkan. Diperlukan terobosan yang brilian untuk bisa mengatasi hal ini.

Pemilik rumah yang menghadap arah timur perlu lebih waspada dalam mengambil keputusan penting. Pikirkan dan pertimbangkan masak-masak dan kalau perlu mintalah pendapat ahli sehingga keputusan yang diambil tidak mengakibatkan hal yang tidak diinginkan di kemudian hari. Solusi fengsui yang dapat Sidhi sarankan adalah, letakkanlah lebih banyak ornamen dekoratif berbahan logam pada sektor ini.

Sektor jelek yang lain adalah sektor barat karena kehadiran Year Breaker (Sui Po) dan Three Killing (San Sha) walaupun mendapat annual star nomor 9 yang mengundang datangnya kesempatan bagus. Rumah yang menghadap arah barat juga perlu waspada seperti yang saya sebut di atas.

Demikian juga perkembangan bisnis properti yang berada pada sektor barat, perlu melakukan terobosan-terobosan yang inovatif agar qi negatif yang berada pada sektor ini dapat teratasi sehingga target yang diharapkan tetap dapat tercapai.

Berikutnya adalah sektor selatan yang kedatangan annual star nomor 2 yang melambangkan penyakit. Bagi Anda yang rumahnya menghadap arah selatan, Sidhi merekomendasikan untuk menjalankan pola hidup sehat dengan mengonsumsi suplemen yang sesuai dengan kebutuhan Anda.

Mencegah lebih baik daripada mengobati. Solusi fengsuinya adalah, Anda dapat menempatkan lebih banyak ornamen dekoratif berbahan logam pada sektor selatan ini untuk mengurangi dampak negatif dari annual star nomor 2. Penjualan properti pada sektor ini kemungkinan besar didominasi oleh kaum wanita, baik penjual maupun pembelinya.

Sektor utara kedatangan annual star nomor 3 yang melambangkan percekcokan. Apabila Anda menangani penjualan properti pada sektor ini, berhati-hatilah terhadap faktor legalitas dari perjanjian Anda. Naikkan kadar toleransi Anda terhadap customer yang rewel agar terhindar pertengkaran yang tidak perlu.

Apabila rumah Anda menghadap arah utara, hati-hatilah dengan setiap ucapan Anda karena Anda akan mudah terlibat percekcokan. Tingkat percekcokan yang terjadi bisa yang ringan hingga berat, tidak jarang bahkan berujung ke pengadilan. Karena itu, dengan telah mengetahui hal ini, sebaiknya Anda perlu lebih menahan diri sehingga hal-hal yang tidak diharapkan dapat dihindari. Solusi fengsui yang dapat dilakukan adalah dengan membuat aksen dengan warna yang bersifat api seperti warna oranye atau merah pada pintu Anda yang menghadap arah utara.

Rumah yang menghadap arah barat daya mendapat annual star nomor 4. Berbeda dengan rumor yang beredar yang mengatakan bahwa orang fengsui menghindari angka 4 karena melambangkan kesialan, ini adalah salah kaprah. Angka 4 melambangkan prestasi akademik dan romantis. Artinya, rumah yang menghadap arah barat daya memberikan efek meningkatnya prestasi akademik anak-anak yang menghuni rumah tersebut. Bagi yang masih jomblo, kemungkinan untuk mendapat kesempatan bertemu soulmate sangat tinggi. Bisnis properti pada sektor ini kemungkinan menghadapi situasi yang agak mengambang, closing agak susah terjadi karena baik penjual maupun pembeli cenderung memiliki pendirian yang tidak tetap.

Sektor tenggara kedatangan annual star nomor 6, memberikan efek bagus untuk jiwa kepemimpinan, tetapi bisa merasakan hadirnya rasa kesepian di tengah keramaian. Apabila kamar Anda terletak pada sektor ini, maka Anda berkesempatan untuk menjadi pemimpin dalam kelompok Anda. Namun, hal yang perlu Anda waspadai adalah masalah dengan kepala Anda karena frekuensi Anda mengalami migrain akan meningkat. Bisnis properti pada sektor ini cukup menarik. Keputusan dapat diambil dengan tegas sehingga terjadinya transaksi lebih cepat dengan frekuensi transaksi yang cukup tinggi.

Sektor barat laut kedatangan annual star nomor 8 yang merupakan bintang terbaik pada tahun ini. Banyak ahli fengsui akan mengatakan arah maupun sektor barat laut perlu diaktifkan semaksimal mungkin. Namun, Sidhi berbeda pendapat dalam hal ini. Justru pada tahun ini sektor barat laut perlu diwaspadai dan jangan melakukan ground breaking yang dimulai pada sektor ini karena hadirnya Five Tiger (Wu Hu) yang sifatnya ganas. Untuk bisnis properti pada sektor ini terlihat sangat baik. Keuntungan dari bisnis properti pada sektor ini terlihat bagus.

Sektor terbaik tahun ini jatuh pada sektor timur laut karena sektor inilah yang paling aman, bebas dari qi negatif dan mendapat annual star nomor 1 yang memberikan efek positif bagi finansial maupun sifat bijak terhadap penghuni rumah yang menghadap arah ini. Bisnis properti pada sektor ini mendapat energi paling bagus. Semua aktivitas dapat berjalan sangat lancar, baik dari masa konstruksi maupun masa pengelolaan.
(SINDO//tty)okezone

0 komentar:

Post a Comment

Coment dengan bahasa yang baik dan sopan yah, jangan lupa kirimkan kritik dan saran-nya, terima kasih...

**Salam Blogger**

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | JCpenney Printable Coupons